My Ads

Camilan Membuat Tidur Lebih Nyenyak

Ngemil tengah malam

VIVAnews - Siapa yang tak suka ngemil tengah malam? Hampir semua orang suka dengan aktifitas yang satu ini. Tahukah Anda bahwa mengonsumsi makanan ringan tengah malam ternyata dapat membuat tidur lebih nyenyak.
Ya, dengan mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat sederhana, tubuh Anda akan menghasilkan asam amino yang merupakan prekursor sebenarnya untuk serotonin, senyawa kimia yang dapat memicu rasa kantuk.
Berikut jenis camilan yang bisa Anda pilih
untuk dimakan, agar tidur Anda menjadi lebih nyenyak.
1. Tart blueberry
Tambahkan blueberry segar di atas potongan kue tart Anda.
2. Roti selai raspberry
Campurkan 1 telur, susu ¼ cangkir, dan ½ sendok teh vanili. Olesi roti dengan selai Raspberry, celupkan dalam campuran telur dan masak di atas wajan panas sekitar 5 menit. Tambahkan dengan hiasan strawberry atau pisang di atasnya.
3. Cereal cluster
Cairkan 1 cangkir cokelat di dalam panci dengan api sedang. Tambahkan madu, kemudian aduk rata. Campurkan cornflakes 1 cangkir dan ½ cangkir buah kering (irisan pisang atau apel, atau campuran apa pun yang Anda suka). Bentuk dengan menggunakan sendok dan dinginkan selama 6 menit. Anda juga bisa menuangi cokelat di atasnya.
4. Nutty cookie
Kue kering yang satu ini bisa dicampur dengan cokelat atau potongan kacang. Caranya, celupkan separuh kue ke dalam cokelat yang telah dicairkan, dan celupkan separuhnya lagi dalam potongan kacang.
5. Berry sunday waffle
Panggang waffle, tambahkan es krim dan buah berry segar di atasnya, seperti blueberry, blackberry, strawberry atau campuran ketiganya. Susun dan tuangi dengan saus karamel.
6. Very cherry brownie
Campurkan kue brownies menurut petunjuk. Tambahkan 1 cangkir buah cherry cincang. Panggang seperti biasa. Taburi dengan gula bubuk.
7. Strawberry frozen icy
Campurkan 1 pound (16 oz) buah strawberry beku. Lalu tambahkan ¾ cangkir gula. Tuang ke dalam mangkuk dan bekukan selama sekitar 4 jam, aduk 2 atau 3 kali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ads